CARA MEMBUAT MASAKAN ASEM-ASEM JAWA [RESEP]

CARA MEMBUAT MASAKAN ASEM-ASEM JAWA [RESEP]. Namanya juga asem-asem, tentu saja cita rasa asamnya sangat kuat, namun tetap saja terasa sedap, sangat cocok dihidangka untuk menu makan siang atau makan malam anda. Cara membuat dan bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat masakan asem-asem jawa sangat mudah dan sederhana. Jika anda berminat untuk mencoba membuatnya, berikut langkah-langkah-cara membuat masakan asem-asem jawa di bawah ini.

CARA MEMBUAT MASAKAN ASEM-ASEM JAWA [RESEP]

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat asem-asem jawa :
  • 2 mangkok buncis. 
  • 1/2 mangkok daging.
  • 2 mangkok kaldu daging
Bumbu- bumbu yang diperlukan untuk membuat masakan asem-asem jawa :
  • 5 siung bawang merah 
  • 3 siung bawang Putih 
  • 5 buah belimbing wuluh 
  • 1 lembar daun salam 
  • 1 potong laos 
  • Gula
  • Garam secukupnya
  • Vitsin secukupnya.
Cara mengolah bahan :
  1. Buncis dipotong-potong menjadi tiga bagian, sedangkan daging dipotong persegi. 
  2. Semua bumbu dirajang kemudian ditumis dengan sedikit minyak. 
  3. Sesudah itu buncis dimasukkan bersama dengan air kaldu. 
  4. Terakhir bubuhkan garam dan vitsin, tunggu sampai mendidih/ masak, bila perlu buncis bisa diganti kacang panjang, atau ditambahkan wortel [tergantung selera].
Share :
PreviousPost
NextPost

Author:

0 Comments:

Rekomendasi